-->

  • About
  • Tips dan Trik
  • Foto
  • Smiley
  • 3/04/2013

    Cara Menonaktifkan Akun Facebook

    Cara Menonaktifkan Akun Facebook

    Pada posting kali ini kita akan membahas tentang cara menonaktifkan akun facebook.

    Bagi anda yang ingin menonaktifkan akun facebook atau ingin menghapus akun facebook anda karena mulai bosan, banyak yang mengganggu atau karena alasan lain. Berikut ini langkah-langkah yang bisa anda ikuti untuk menonaktifkan atau menutup akun facebook anda.
    • Pertama-tama seperti biasa anda harus login atau masuk ke akun facebook anda
    • Selanjutnya klik tautan berikut ini : https://www.facebook.com/deactivate.php
    • Maka anda akan dibawa ke halaman penonaktifan akun facebook, di sana anda ditanya tentang alasan penghapusan atau penutupan akun facebook anda seperti gambar di bawah ini.
    • Klik salah satu poin alasan pada Tab Alasan Keluar (Wajib diisi) 
    • Ketikkan alasan tambahan dalam kotak pada tab Harap Jelaskan Lebih Lanjut.
    • Centang (klik) point berhenti menerima email yang akan datang dari facebook
    • Klik Konfirmasi.
    • Selanjutnya akan muncul Kotak Peringatan Konfirmasi Kata Sandi seperti gambar di bawah ini, hal ini untuk memastikan bahwa akun facebook yang ingin anda non aktifkan adalah benar-benar milik anda, isi dengan kata sandi akun facebook anda.
    • Lalu klik tombol Nonaktifkan Sekarang 
    • Maka Selanjutnya akan Muncul Kotak peringatan Pemeriksaan Keamanan seperti gambar berikut, isikan kode yang muncul dalam kotak yang tersedia di bawahnya.
    • Selanjutnya Klik Kirim  
    • Maka akun facebook anda akan segera dinonaktifkan atau ditutup, Bila proses penonaktifan selesai maka jendela facebook memberitahu bahwa akun anda telah berhasil dinonaktifkan seperti gambar di bawah ini.